Gelombang cinta adalah tanaman hias dengan harga yang sangat tak wajar pada beberapa waktu. Daunnya memang bergelombang. Tetapi apakah sebenarnya gelombang jika dilihat dari sudut pandang fisika?
Gelombang, pada dasarnya adalah getaran yang merambat. Pada perambatan gelombang, yang merambat hanyalah energinya, sementara zat perantaranya tidak ikut merambat (hanya ikut bergetar). Saat mendengar, getaran akan merambat dalam bentuk gelombang yang membawa sejumlah energi, sehingga sampailah ia ke saraf yang menghubungkan ke otak kita.
Gelombang Mekanik dan Gelombang Elektromagnetik
Gelombang dapat dibedakan menjadi dua jenis berdasarkan energinya, yaitu gelombang mekanik dan gelombang elektromagnetik.
Gelombang mekanik adalah gelombang yang perambatannya memerlukan medium. Contohnya adalah gelombang tali, gelombang air, dan gelombang bunyi.
Sedangkan gelombang elektromagnetik adalah gelombang yang perambatannya tidak memerlukan medium. Contohnya adalah gelombang radio, gelombang cahaya, dan gelombang radar.
Gelombang merambat hanya menghantarkan energi, sedangkan medium perambatannya tidak ikut bergetar. Berdasarkan arah rambat dan arah getarannya, gelombang dapat dibedakan menjadi gelombang transversal dan gelombang longitudinal.
Gelombang Transversal
Gelombang transversal adalah gelombang dengan arah rambatan yang tegak lurus dengan arah getarannya. Contoh gelombang transversal ada pada permukaan air dan gelombang cahaya.
Panjang gelombang transversal sama dengan jarak satu bukit gelombang dan satu lembah gelombang, yaitu dari titik a-b-c-d-e. Panjang satu gelombang dilambangkan dengan λ (lamda) dengan satuan meter.
Simpangan terbesar gelombang (amplitudo), yaitu pada bb’ atau dd’. Dasar gelombang terletak pada titik terendah gelombang, yaitu titik d dan h, sedangkan puncak gelombang terletak pada titik tertinggi yaitu titik b dan f. Lengkungan c-d-e dan g-h-i merupakan lembah gelombang. Lengkungan a-b-c dan e-f-g merupakan bukit gelombang.
Periode gelombang adalah waktu yang diperlukan untuk menempuh satu gelombang, satuannya sekon (s) dan dilambangkan dengan T.
Frekuensi gelombang adalah banyaknya atau jumlah gelombang yang terbentuk dalam 1 sekon. Frekuensi dilambangkan f dengan satuan Hertz (Hz). Gelombang yang merambat dari ujung satu ke ujung lainnya memiliki kecepatan tertentu, menempuh jarak tertentu, serta dalam waktu tertentu pula.
Gelombang Longitudinal
Gelombang longitudinal adalah gelombang yang memiliki arah rambat yang sejajar dengan arah getarannya. Contoh gelombang longitudinal adalah gelombang bunyi.
Gelombang longitudinal dapat kita amati pada pegas yang diletakkan di atas lantai. Ketika slinki digerakkan maju-mundur secara terus-menerus, akan terjadi gelombang yang merambat pada pegas dan membentuk pola rapatan dan regangan.
Satu gelombang longitudinal terdiri atas satu rapatan dan satu regangan seperti pada gambar berikut.
Untuk gelombang longitudinal, periode dan frekuensi sama seperti gelombang transversal.
Pemantulan Gelombang
Pemantulan gelombang adalah peristiwa membaliknya gelombang setelah gelombang tersebut mengenai penghalang. Seperti gelombang air yang dijatuhi suatu benda atau tali yang diayunkan.
No comments:
Post a Comment